Mahasiswa merupakan generasi muda penerus bangsa. Peran pemuda sangat penting dalam memelihara dan menjaga keutuhan bangsa. Bila membaca sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia, tidak berlebihan bila mengatakan bahwa dari para pemuda, lahirnya kemerdekaan Republik Indonesia. Betapa tidak, setiap momentum perubahan yang terjadi pada bangsa kita tidak lepas dari peran pemuda. Bangsa Indonesia telah menyaksikan bahwa momentum perjuangan telah diciptakan dan diharumkan oleh pemuda dalam perjalanan sejarahnya. Ketika kita menelusuri sejarah pemuda dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia, rata-rata mereka adalah para mahasiswa atau pelajar. Tahun 1908, merupakan tonggak awal Kebangkitan Nasional. Tahun ini awal berdirinya Organisasi Budi Oetomo, organisasi yang dimotori oleh para mahasiswa Stovia, sekolah kedokteran yang didirikan Belanda untuk anak priyayi Indonesia. Meskipun organisasi Budi Oetomo dalam perdebatan mengenai sifat organisasi nasional atau